Minggu, 29 November 2015

KEUNTUNGAN BMW E36 & E46 DARI SISI BATERAI


Baterai merupakan komponen yang paling penting dari sebuah mobil yaitu sebagai sumber energi, sering kali kita melewatkan perawatan pada komponen satu ini, memang dari pabrikan baterai ada usia pakainya, akan tetapi kita masih bisa memperpanjang usia baterai tersebut, dari judul diatas kenapa pada E36 dan E46 baterainya bisa tahan lama ?, Ya jawabanya adalah posisi baterai diletakkan pada bagian bagasi belakang mobil ini alhasil baterai tidak akan kepanasan seperti mobil lain pada umumnya, dan dapat memperpanjang usia baterai tersebut. kedua jika anda menggunakan baterai tipe kering sering - sering anda cek volume air baterai tersebut jangan sampai ada di batas low. Berbeda untuk baterai tipe kering yang tidak perlu perawatan. Sekian dulu pembahasan baterai untuk BMW.

TANGGUHNYA BMW E36 DI SEGALA MEDAN


Heee . . . judulnya seperti membahas mobil offroad ya, tapi tenang saya hanya ingin membahas kenapa BMW bisa disegala medan, Sedan ini terbukti bisa melewati semua kondisi jalanan di indonesia dengan trak lurus menanjak dan berbukit - bukit, tenaga yang dihasilkan mobil ini mampu bersaing dengan mobil - mobil keluaran terbaru, Pengalaman saya sedan ini sering saya ajak jalan menaiki gunung hingga puncak tanpa ada masalah dan mampu menyalip mobil - mobil lain didepannya (BMW M40 TH 92) mesti usuianya yang sudah tidak muda lagi mobil ini jangan dianggap remeh, Rute lurus menanjak bahkan pernah saya ajak jalan jauh mobil ini pun tidak mengalami overheat seperti banyak pengalaman dan yang menyebutkan mobil ini gampang panas, Ya jelas karena kurang perhatian dan kurang perwatan.
Hanya saja mobil ini paling takut dengan jalan rusak berlubang maklum mobil  pendek, Berbekal mesin bervasriasi mulai dari 1800cc, 2000cc, 2300cc mobil ini cukup digemari oleh anak muda walaupun usisanya sudah tidak muda lagi, pertimbangannya adalah model yang tidak ketinggalan variasi mesin yang banyak, tenaga yang dihasilkan memmuaskan, dan paling cocok untuk sobat yang suka memodifikasi mobil ini. karena akan terlihat keren.
Sekian dulu ya bahas mobil ini nanti saya akan bahas pengalaman berikutnya.

Kamis, 26 November 2015

PLUS MINUS BMW E46 FACELFIT MESIN N42



* FC nya brp ?
- Fuel consumption untuk N46 saya sekitar 1:11-1:12 (rekor pernah 1:14) pakai Shell Super Extra atau Pertamax+, rute kombinasi... untuk N42 seharusnya tidak jauh berbeda...


* Spare part mahal ?
- Sangat relatif... yang pasti jangan dibandingkan dengan spare part kijang atau avanza... BMW 2nd biarpun harga murah, tetap saja BMW... it's a premium sports car... kalau memang modal cekak, banyak part aftermarket yang harga jauh lebih murah dibanding harga part di bengkel resmi... tapi jujur saja, pengalaman saya urus E46 ini berlaku: ada harga ada kualitas... apalagi bengkel resmi kasih garansi 2 tahun tanpa batasan kilometer...

Saya kasih gambaran harga spare part di bengkel resmi:
- Set Shockbreaker depan + mounting shock (paket 3P) Rp 4 jutaan
- Set Shockbreaker belakang + mounting shock (paket 3P) Rp 2-3 jutaan

Tapi saya jarang mengalami problem dengan E46 ini... bandel koq Smile


* Apakah ada manual transmisi ?
- E46 dengan mesin N42 sudah tidak ada lagi yg manual...


* Shiftronic / triptronicnya bandel ?
- Bandel!! Tapi banyak rekan-rekan maupun anggota forum bimmer luar negeri yg rekomendasi untuk kuras oli matic setiap 100rb km apabila ingin dipakai jangka panjang (meskipun olinya kategori lifetime)... biaya kuras di bengkel resmi termasuk ganti filter matic sekitar 5 juta...


* Maukah minum premium (88) ?
- Yah kalau sang empunya paksa sih pasti mau ga mau E46nya minum premium bro... tapi risiko untuk jangka panjang sangat tidak ditanggung yah Smile Smile Smile... pake premium katanya sih ga ada gejala ngelitik karena knock sensornya bekerja baik... tapi performa pasti menurun drastis dan ujung2nya FC jg buruk... minimum yg direkomendasikan adalah RON 91 (pertamax / Shell Super)


* Kekurangan kelebihan lain dr type ini ?
Kekurangan:
- Bantingan/suspensi keras (tapi handling jadi mantap, bahkan perfect)
- Harus sering dipakai... kalau tidak, elektrikal rentan bermasalah...
- Cermati part ini (terkenal pernah / sering rusak di E46): bushing wishbone, expansion tank, regulator power window, evaporator AC
- Ruang driver dan kursi driver relatif sempit, mungkin kurang nyaman bagi yg bertubuh besar / gempal (tapi ini sangat subyektif, saya yg kurus kering saja merasa sempit)...
- Rewel terhadap modifikasi yg menggunakan part non genuine BMW... jangan berpikir untuk modif audio, lampu-lampu, atau hal lain yg berkaitan dengan kelistrikan untuk mobil ini... bila tetap berkeinginan kuat untuk modifikasi, serahkan ke workshop yang sudah pengalaman garap BMW atau memiliki produk standar tinggi untuk mobil eropa... saya bisa kasih rujukan via PM (kalau tidak nanti saya dibilang promosi terselubung... hehehehe)

Kelebihan:
- Handling mantap (imbas dari bantingan keras)
- Elektrikal tidak terlalu kompleks dibanding seri 5 & 7, jadi tidak perlu khawatir berlebihan
- Sangat irit di kelasnya... mobil mana lagi yg 2000cc yang bisa konsumsi BBM-nya 1:11 - 1:12?
- Banyak fans dan pemiliknya di dunia, mudah mencari informasi di berbagai forum dalam dan luar negeri.. dijual kembali pun mudah karena ini model yg sangat digandrungi kalangan muda...
- Model belum terlihat usang, seperti halnya model-model mobil eropa lainnya yang jarang ketinggalan jaman biarpun sudah puluhan tahun... lihat saja E36 sampai sekarang masih gahar Very Happy


Tambahan tips kalau mau adopsi E46 N42:

- Jangan mudah tergiur harga 2nd yang murah.... ingat prinsip ada harga ada kualitas... mungkin anda akan terpaku pada harga pasaran E46 N42 yang kisarannya kata orang harus 140-160 juta, lalu anda akan vonis MAHAL untuk E46 N42 yang harganya 180 juta... tapi percaya lah, selalu ada alasan kenapa orang jual murah dan kenapa jual mahal... yg 140 juta mungkin saja ada penyakit "terselubung" yang biayanya puluhan juta... sementara yg 180 juta hanya tinggal isi bensin saja, langsung wuuusshhh... sudah ga bisa dihitung pake jari deh teman saya yang beli E46 di harga pasaran atau lebih murah, tapi akhirnya keluar duit buanyak buat penyegaran sana-sini... bahkan sampai ada yg menyerah dijual kembali karena biaya gono-gininya tembus puluhan juta! (gardan dan komponen lainnya berkarat karena bekas banjir)

- Selalu check mobil yg ditaksir ke bengkel resmi sebelum transaksi... apabila penjual tidak berani untuk dibawa check ke bengkel resmi, lupakan saja... pasti ada masalah berat di mobilnya... ongkos check di bengkel resmi 200-300rb...

- PERHATIKAN betul apakah mobil itu bekas banjir atau tidak... elektrikal BMW jauh lebih kompleks dibanding mobil jepang... BMW bekas berenang = besi rongsok yang siap merongrong sampe titik dasar dompet anda...

- E46 terkenal akan rusaknya AC (terutama evaporator) dan expansion tank dari radiator... check apakah sejarah mobil itu pernah ganti evaporator AC atau expansion tank... evaporator yg rusak harus ganti total komponen AC yang biayanya tembus 11 juta di bengkel resmi (saya pernah mengalami ini)... expansion tank murah meriah, hanya 900rb di bengkel resmi... tapi kalau lalai menggantinya saat kerusakan masih dini, bisa berakibat engine overheat karena air radiator berkurang terus... biaya yg keluar pasti bikin hati pingin jual saja mobilnya...

Senin, 23 November 2015

MENGGANTI LAMPU KABIN DENGAN LED

Ingin kabin anda menjadi terang dan nyaman. Gampang hanya perlu mengganti semua lampu anda dengan LED, LED memberikan efek terang dan tidak menyebabkan panas yang berlebih  dan hemat listrik. jadi sebaiknya anda mengunakan LED pada kabil mobil anda. berikut tipe LED yang anda bisa aplikasikan pada mobil anda.




MEMBUAT LAMPU EFEK PADA BAWAH DASBORD BMW



Lampu - lampu pada mobil memberikan penerangan dan kesan mewah pada mobil anda, saya akan membahas bagaimana cara membuat lampu efek pada bawah dasbord bmw menggunakan LED. Cara kerjanya jika pintu  mobil bagian supir dalam  keadaan terbuka maka secara otomatis lampu akan menyala sebaliknya LED akan mati.

Alat dan bahan
- Kabel
- LDE ( Tipe apa saja, saya menggunakan model tali )
- Multi tester
- Solder + tinol

Cara Pemasangan
Anda hanya perlu mencari kabel positif dan negatif untuk memberikan arus pada LED, Akantetapi kami menggunakan salah satu kebel sebagai saklar, saklar dihubungkan pada switch pintu mobil bagian supir.

Atau anda bisa menambahkan saklar bantuan seperti gambar dibawah, Mudah didapatkan banyak dijual di toko elektornik.


Selamat mencoba



MOBIL TERSENGAL PADA RPM 2000 SAAT MOBIL IDLE


Pernah mengalami permasalahan seperti pada judul diatas ?, Ya akan terasa tidak nyaman jika anda mengalami hal tersebut, Ini terjadi pada tunggangan BMW pada salah seorang yang mengalalmi hal tesebut. Permasalahannya adalah pada saat anda mengaendari mobil tersebut tejadi mobil tersengal seperti tidak ada tenaga dan RPM tidak stabil pada rpm 2000 pada gigi 2 mapun 3 dikecepatan dibawah 30kph. kemudian pada saat mobil mulai stabil dikecepatan diatas 40kph. ini terjadi karena pada kecepatan tertentu mobil memerlukan tenaga yang besar, Jadi pada inti penyelesaian masalah diatas adalah kopling mobil anda mengalami masalah, anda harus segera membawa kepada ahlinya, kemungkinan besar anda hanya perlu menggati kanvas kompling baru,

Berikut saya jelaskan cara kerja kopling.

Pada artikel ini, Anda akan mempelajari mengapa Anda membutuhkan kopling, bagaimana kopling di mobil Anda bekerja dan menemukan beberapa, menarik, dan mungkin mengejutkan tempat-tempat cengkeraman dapat ditemukan.

Cengkeraman berguna dalam perangkat yang memiliki dua shaft berputar. Dalam perangkat ini, salah satu poros biasanya didorong oleh motor atau katrol, dan poros lainnya drive perangkat lain. Dalam bor, misalnya, salah satu poros digerakkan oleh motor dan drive lain chuck bor. Kopling menghubungkan dua shaft sehingga mereka dapat dikunci bersama-sama dan berputar pada kecepatan yang sama, atau dipisahkan dan berputar pada kecepatan yang berbeda.
 Di dalam mobil, Anda perlu kopling karena mesin berputar sepanjang waktu, tetapi roda mobil tidak. Agar mobil berhenti tanpa membunuh mesin, roda harus terputus dari mesin entah bagaimana. Kopling memungkinkan kita untuk lancar melibatkan mesin berputar dengan transmisi non-berputar dengan mengontrol selip di antara mereka.

Untuk memahami bagaimana kopling bekerja, membantu untuk mengetahui sedikit tentang gesekan, yang merupakan ukuran seberapa sulitnya untuk slide satu objek di atas yang lain. Gesekan disebabkan oleh puncak dan lembah yang merupakan bagian dari setiap permukaan - permukaan sangat halus bahkan masih memiliki puncak dan lembah mikroskopik. Semakin besar ini puncak dan lembah, semakin sulit untuk meluncur objek. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang gesekan pada Bagaimana Kerja Rem.
Sebuah kopling bekerja karena gesekan antara plat kopling dan roda gila. Kita akan melihat bagaimana bagian-bagian ini bekerja sama.

Dalam sebuah mobil kopling, roda gila terhubung ke mesin , dan plat kopling terhubung ke transmisi .
­
Ketika kaki Anda dari pedal, mata air mendorong tekanan terhadap plat kopling cakram, yang pada gilirannya menekan terhadap roda gila. Ini kunci mesin ke poros input transmisi, menyebabkan mereka berputar pada kecepatan yang sama.
Jumlah kekuatan kopling dapat terus tergantung pada gesekan antara pelat kopling dan roda gila, dan berapa banyak gaya pegas menempatkan tekanan pada pelat. Gaya gesekan di kopling bekerja seperti blok dijelaskan dalam bagian gesekan Bagaimana Kerja Rem , kecuali bahwa pada musim semi menekan plat kopling bukan berat menekan blok ke dalam.
Ketika pedal kopling ditekan, kabel atau piston hidrolik pushes pada garpu rilis, yang menekan bantalan membuang-out melawan tengah musim semi diafragma. Sebagai tengah musim semi diafragma didorong, serangkaian pin dekat di luar musim semi menyebabkan musim semi untuk menarik pressure plate jauh dari kopling cakram (lihat di bawah). Ini melepaskan kopling dari mesin pemintalan.

DAFTAR PERKIRAAN PAJAK BMW

  

Perkiraan pembayaran pajak buat yang menggunakan BMW series. Semoga informasinya membantu. Dari daftar berikut hanya merupakan perkiraannya saja, Biaya pajak pada masing - masing wilayah berbeda.


BMW 318i 1990 608,000

BMW 318 1992 900,000
BMW 318i 1996 1,800,000

BMW 318i 2000 2,554,000
BMW 318iA 2001 2,693,000

BMW 318iA 2004 3,038,000
BMW 320i 1996 1,178,000
BMW 320i A/T 2012 8,228,000
BMW 320i A/T 2013 8,633,000
BMW 323i 1997 1,478,000

BMW 323i A/T 2000 2,193,000
BMW 520i 1987 518,000
BMW 520i 1990 683,000
BMW 520i 1994 1,043,000
BMW 523i A/T 2008 15,203,000

BMW 740i 1994 6,250,000
BMW X1 1.8 2012/2013 7,088,000
BMW X3 2.0 2013 11,183,000

Minggu, 22 November 2015

MENCEGAH RUMAH HEADLAMP DAN MIKA MENGUNING



Mobil kesayangan anda tentunya harus terlihat bening, kini giliran lampu depan atau yang biasa disebut headlamp biasaya karena faktor usia mengakibatkan jamur pada mika/kaca lampu dan bahkan terjadi lelehan pada rumah bolhamnya.
Kini saya bahas kenapa rumah bolhan bisa leleh, Penyebanbnya adalah panas yang berlebihan, pada suatu kasus biakibatkan oleh watt dari bolham terlalu besar, anda ganti dengan ukuran 50watt sudah cukup, 100watt akan panas, berlaku untuk bolham halogen biasa, Caranya agan ganti dengan tipe HID harganya cukup lumayan akan tetapi tipe ini minim terhadap panas dan sinarnya sangat terang. Kekurangan dari HID adalah jika kondisi jalan basah/hujan pandangan menjadi berkurang dibandingkan dengan bolham biasa yang berwarna kuning.
Nah sekarang bagaimana acara membersihkan mika/kaca yang sudah terlanjung menguning, bahan untuk membersihkannya cukup mudah didaptkan yaitu dengan pasta gigi tapi yang bukan jel ya gan, bisa gunakan pasta gigi pep***en yang biasa saja. anda gosok2kan dengan kain halus/kaos. Jika terdapat baret2 yang lumayan dalam agan amplas terlebih dalulu menggunakan amplas halus 1000.
Untuk foglamp anda gunakan tipe LED saja gan sekarang sudah banyak dijual, lebih hemat energi dan tidak panas dan harganya pun terjangkau.

TIPS MERAWAT MESIN BMW E36 M40


Giliran kali ini saya ingin mencoba memberikan pengetahuan kepada agan - agan semua tentang bagaimana cara merawat mesin bmw kesangan anda khususnya pengguna E36 318 M40.

Merawat Mesin
Mesin mobil sudah didesain anti air atau dapat dicuci steam, tapi untuk e36 sepetinya agan harus pikir pikir dahulu karena umur mobil sudah tidak muda lagi jadi banyak komponen yang sudah mulai tidak rapat lagi seperti kabel2 dan part2 berbahan plastik lainnya. pengalaman saya ketika mesin mobil saya cuci alasil mesin mobil menjadi brebet dan tidak stabil dan pincang, hampir selama 2 minggu hal tersebut saya alami, semua sudah dipastikan kering akan tetapi masih ada air yang tidak terjangkau, setelah 2 minggu akhirnya mesin mobil kembali normal kembali.
Urusan mearawat mesin BMW M40 tidaklah sulit dan mesinnya pun simple, Karena masin menggunakan mesin semi injeksi, jadi kelistrikan mesinnnya belum ful elektik gan, masih menggunakan semacam distribotor untuk membagi arus ke tiap tiap businya. Berbeda dengan mesin M43 yang sudah full injeksi, Mesin BMW 40 bandel dan tidak rewel asalkan agan rutin mengganti oli maksimal 5000 s/d 8000 km dengan SAE 10 - 40 mesin ini sudah aman dipakai dan nyaman.
Nah kemudian jangan sampai terlupa dalam mengganti filter2 rutin, Seperti filter udara, filter ac, filter bensin ini wajib diganti ya, sepele tapi fatal jika tidak diganti. apalagi bila agan membeli mobil baru (2nd) wajib diganti semua gan.
Seiring bertambahnya umur, v-belt sudah mulai kendor dan pecah pecah nah ini komponen yang mesti anda ganti rutin juga murah ko gan ga nyampe jutaan, hanya ratusan ribu saja untuk 1 set, Lebih penting lagi agan mesti cek timing belt usia pakainya 20000km gan sekitar 2 tahun. timing belt sangat fatal jika sampai putus. bisa merusak semua komponen dalam mesin.

Sekian dulu ya gan ulasan merawat mesin, lanjut ke peratan part yang lainnya.

REVIEW / ULASAN BMW E36


Merk: BMW
Model: Seri 3 E36 (318i,320i,323i)
Transmisi: Manual 5 percepatan & Otomatis 5 percepatan
Tahun Pembuatan: 1992-1999
Harga Baru:
Harga Second: 50-100 jt (tergantung mesin)
Spesifikasi Kendaraan:
RWD, ABS, EBD, Airbag, ASC (323i only), VANOS (6 Cylinders Only)
1800cc = 115hp & 165Nm, 4 Silinder
2000cc = 150hp & 190Nm, 6 Silinder
2500cc = 170hp & 256Nm, 6 Silinder
Ulasan:
BMW E36, Tak ada kata-kata lain yang bisa dikatakan selain “the ultimate driving machine”, mobil ini adalah bentuk nyata dari keseriusan BMW saat membuat mobil untuk pengendara ( driver’s car ).
Sama juga dengan generasi sebelumnya BMW E30, BMW E36 ini merupakan penyempurnaan dari teknologi serta hasil pada generasi sebelumnya. Seluruh pengamatan serta feedback pengguna BMW E30 ditampung serta jadikan nyata saat membuat BMW E36 ini.
Hasil yang diperoleh bukan satu hal yang biasa, dengan bobot distribusi 50-50 dengan mesin apa pun, mobil ini memiliki handling yang kian lebih spektakular. Mobil ini dapat dibuktikan ketangguhannya dalam balap-balap professional ataupun pemula.
Bukan hanya sekedar itu, mobil ini bisa disebut sebagai seri 3 pertama yang betul-betul nyaman untuk penumpangnya. Dengan area kaki belakang yang cukup serta bagasi yang luas membuatnya betul-betul praktis. Namun mobil ini bukan hanya tanpa kelemahan, model tahun awal ( 1992-1994 ) memiliki masalah pada kualitas interior dengan bunyinya dashboard ( apalagi dari pabrik walaupun ).
BMW E36 merupakan salah satu di antara sedan yang aerodinamis pada musimnya, bila dilihat dari samping tampak garis bodi serta silhouette yang layaknya angin terlebih bila di perhatikan design bagasi yang agak mencuat kebelakang layaknya tersapu angin.
Positif:
  • Bentuk bodi yang atraktif
  • Mesin 6 silinder bertenaga
  • Suspensi pas
  • Handling yang sempurna- Praktis
  • Interior sunyi
Negatif:
  • Kokpit terkesan sempit
  • Kualitas interior tidak konsisten
Ringkasan:
Tidak ada yang bisa dikatakan selain “Ultimate Driving Machine”.
Pendapat ReviewMobils(subjective):
Jika anda hobi dalam berkendara, inilah mobil yang tepat untuk anda. Sebelum memilih  mobil lain, saya rekomendasikan untuk mencoba test drive mobil ini dahulu.
Saya pernah memiliki kesempatan untuk mencoba 318i, 320i, dan 323i. ReviewMobilsSangat sarankan untuk mengambil minimal seri 320i. Karena tenaga dengan bobot yang ditawarkan sangat tepat, sebab mesin 1800cc di 318i terlalu kecil dan kurang hidup untuk mobil ini. Saya juga menyarankan transmisi manual jika ingin merasakan semua potensial dari E36.
Kemudian, jika meninginkan mobil ini coba pilih yang diatas tahun 95 atau 320i yang tahun 92/93 yang belum VANOS, karena anda akan dapat merasakan bedanya dan hentakannya tentunya.
Saya tidak bisa mengatakan seperti apa rasanya menggunakan mobil ini. Namun inilah mobil ternyaman dan sempurna dalam urusan handlingnya dari semua mobil yang pernah saya coba. Dan sampai saat ini predikat terbaiknya masih dipegang oleh mobil ini.
Review Mobil BMW E36 323i AT
Merk: BMW
Model: 323i AT
Transmisi: AT 5 Speed
Tahun Pembuatan: 1997
Harga Baru: Ga tau
Harga Second: 60 – 100 jt-an (tergantung Kondisi)

Untuk gambar sama dengan ulasan E36 sebelumnya
Spesifikasi Kendaraan:
Spesifikasi Mobil BMW E36 323i AT
Engine : Inline 6
Engine Code : M52B25
Fuel : Petrol
Fuel System : Siemens DME MS41.0
Engine Alignment : Longitudinal
Drive : RWD
Displacement : 2497 cc
Bore x Stroke : 84 x 75 mm
Type : 24 Valves
Compression Ratio : 10.5 :1
Output : 170 hp (125 kW) @ 5500 rpm
Torque : 245 Nm (180 lb.ft) @ 3950 rpm
Front Brakes : Vented Discs (286 mm)
Rear Brakes : Vented Discs (275 mm)
Kerb Weight : 1385 kg
Front Suspension : McPherson struts
Rear Suspension : Multi-Link Z-Axle
Top Speed : 227 km/h (141 Mph)
VANOS
Dual zone digital AC
Tirai Belakang
Single Airbag
ASC+T (Automatic Stability Control+traction) , seperti VSA pada honda CRV baru
ABS
Multivex Electric mirror + heater
Spion tengah anti silau ( ga perlu mode siang-malam, ga tau istilahnya )
Onboard Computer
Drive by wire
Lampu depan proyektor
Std Emisi EURO 2
Ulasan:
Flagship BMW E36 yang masuk secara resmi ini merupakan jawaban BMW pada zamannya untuk memberikan suatu solusi untuk mereka yang menginginkan sebuah sedan yang kompak namun dengan teknologi dan fitur yang segudang serta memiliki performa yang terbaik di kelasnya.
Dikarenakan konfigurasi mesin yang menggunakan mesin 6 silinder segaris dan 2500cc membuat kap depan mobil ini terasa sangat panjang serta banyak orang yang mengkategorikan mobil ini ke kelas medium size sedan, sementara dari dimensinya, mobil ini masuk ke dalam kelas small executive sedan ( setelah anda mencoba untuk mengendarai mobil ini maka anda akan merasakan bahwa mobil ini adalah mobil yang tidak terlalu besar)
Dengan karakter mobil yang sport maka tidaklah heran posisi mengemudi mobil ini benar-benar seperti mobil sport. Dengan posisi duduk yang sangat rendah walaupun untuk beberapa orang hal ini cukup mengganggu. Bentuk body yang sama persis dengan 318i membuat banyak orang mengira 318i dan banyak orang yang tidak tahu akan perbedaanya dengan 318i padahal secara performa dan fitur mobil ini jauh diatas 318i.
Positif :
Body tidak begitu besar
Radius putar
Handling + rem
Performa std cukup baik (mesin 2500cc di mobil kecil)
Peredaman
Mesin 6 silinder yang halus dan hampir tanpa suara walaupun dijalankan pada rpm tinggi suara juga tidak terdengar seperti mesin yang meraung (dengan catatan mesin sehat )
Perawatan yang terjangkau dikarenakan mulai banyak parts aftermarketnya dan harganya setara onderdil mobil jepang
ASC + T
Jok semi bucket nyaman untuk jarak jauh dan bisa ditarik bwat selonjoran
Heater kaca depan + belakang
AC digital Dual Zone
Sensor dan elektrik banyak tapi blum rumit
Sasis sama persis dengan M3
Transmisi masih bisa menggunakan oli ATF Dextron 3 dan memliki mode sport & snow
Immobilizer
Onboard computer yang membantu memberi tahu keadaan mobil
Alternator standar cukup besar (120A)
Lampu depan sudah proyektor
Penempatan aki di bagasi membuat distribusi bobot lebih optimal + ruang aki besar ( bisa dikasih aki ukuran jauh lebih besar )
Lampu kabin banyak
Dashboard driver oriented
Econometer membantu melihat konsumsi bahan bakar secara real time
Sensor rem yang akan memberitahukan kalau kanvas rem sudah tipis
Beberapa bagian spare part sudah bisa beli secara satuan tidak harus 1 set
Spion multivex bikin pandangan lebih luas + heater bikin ga berembun
Negatif :
Dalamnya sempit hanya setara sedan jepang 1800cc tahun 90an
Plastik pilar A banyak yg lepas karena klem2anya termakan usia ( bisa di lem lg)
Kalau lg kecepatan < 20 kmh wiper dalam posisi on maka akan otomatis jadi mode intermitent ( bayangin kalo lg macet + hujan angin ) jadi harus sering pasang mode fast
Masalah nikasil pada mesin yg bikin mesinya ga tahan sulfur tinggi ( untung skrg ada pom bensin luar )
Bantingan lumayan keras untuk sedan sekelasnya (efek dari suspensi sport)
Bagasi kecil untuk mobil sekelasnya
Tonjolan rumah gardan di kabin belakang
Laci penyimpanan
Per pedal gas suka bunyi seperti pintu karatan ( harus sering di semprot wd )
Masih suka dikerjain ama bengkel2 ga jelas yg ga ngerti bmw
Mesin inline 6 butuh oli lumayan banyak tiap ganti oli
Lampu std H1 55w , bayangin aja ditambah proyektor jd kyk apaan buramnya
Ringkasan :
Mobil canggih yang simpel pada zamanya dengan teknologi mobil terbaru ditambah dengan handling dan performa yang sempurna.
Sumber http://bmwcci-jakartachapter.org/2014/08/21/review-mobil-bmw-seri-3-e36-318i320i323i-atmt/

ULASAN BMW 318 E46 KELEBIHAN DAN KEKURANGAN

Ulasan Spesifikasi BMW 318i E46 - BMW E46 merupakan keturunan ke-4 dari kelas BMW seri-3 yaitu sedan kompak yang diposisikan satu tingkat di bawah BMW seri-5. Bentuk yang sporty dengan garis-garis minimalis membuatnya memiliki pamor yang tinggi di mata para eksekutif muda. Mobil ini pertama kali masuk ke Indonesia pada tahun 1999 untuk menggantikan posisi BMW E36 yang telah beredar selama satu dekade, lalu versi facelift dikenalkan pada tahun 2002 dengan upgrade mesin dan perubahan kecil pada bagian luar meliputi bentuk lampu utama, warna lampu belakang,  bumper, hood dan grill.

BMW 318i E46 pre-facelift mengadopsi mesin berkapasitas 1,9 liter 8 katup SOHC. Dikarenakan banyaknya pemilik mobil ini mengeluh akan performa mesin yang underpower, lalu BMW menggantinya dengan versi facelift dengan perubahan pada bagian luar dan mesin yang kini menggunakan mesin 2,0 liter  dengan kode N42B20 16 katup DOHC. Mesin N42 terkenal rewel dan seringkali mengalami trouble, akhirnya pada akhir tahun 2004, facelift terakhir dilakukan dengan menggunakan mesin N46B20 yang lebih tahan banting.
  Spesifikasi BMW 318i E46 Pre-facelift
  • Tahun produksi: 1999 - 2001. 
  • Kode mesin : M43B19 (disebut juga M43TUB19), 1.9 liter 4 silinder segaris 8 katup SOHC.
  • Output tenaga : 118 HP @5.500 RPM.
  • Torsi puncak : 118 Nm @3.500 RPM.
  • Bore x Stroke : 85 mm x 83,5 mm.
  • Rasio kompresi : 9,7:1.
  • Profil ban standar: 195/65 R15

Spesifikasi BMW 318i E46 Facelift
  • Tahun produksi: 2002 - 2004. 
  • Kode mesin N42B20, 2.0 liter 4 silinder segaris 16 katup valvetronic DOHC VANOS.
  • Output tenaga : 143 HP @6.000 RPM.
  • Torsi puncak : 200 Nm @3.750 RPM.
  • Bore x Stroke : 84 mm x 90 mm.
  • Rasio kompresi : 10,2:1.
  • Profil ban standar: 205/55 R16.
Spesifikasi BMW 318i E46 Facelift Kedua (terakhir)
  • Tahun produksi: akhir 2004 - 2005. 
  • Kode mesin N46B20, 2.0 liter 4 silinder segaris 16 katup valvetronic DOHC VANOS.
  • Output tenaga : 148 HP @6.200 RPM.
  • Torsi puncak : 200 Nm @3.600 RPM.
  • Bore x Stroke : 84 mm x 90 mm.
  • Rasio kompresi : 10,2:1.
  • Profil ban standar: 205/55 R16.
Kelebihan BMW 318i E46
  • Image BMW.
  • Tampilan keren dan awet.
  • Ukuran kompak, tidak terlalu besar ataupun terlalu kecil.
  • Mesin M43 versi mudah dalam hal perawatan.
  • Mesin N42 versi facelift lebih bertenaga.
  • Transmisi halus.
  • AC digital.
  • Fitur keselamatan lengkap.
  • Handling mantap.
  • Sparepart banyak.
  • Harga bertahan.

Kekurangan BMW 318i E46
  • Bantingan kurang lembut, efek handling yang bagus.
  • Mesin N42 versi facelift terkenal rewel.
  • Mesin M43 versi pre-facelift terkesan underpower.
  • Akselerasi kedua mesinnya lamban.
  • Karet konsol pada dashboard cepat getas.
  • Suspensi lemah.
  • Sparepart mahal.
  • Jaringan servis terbatas.
  • Pajak mahal.

Senin, 16 November 2015

REM BERMASALAH ONE WAY VALVE



"Bila pedal rem terasa keras, komponen yang paling dulu kita curigai biasanya booster rem. Bukan apa-apa, seperti sudah kami ulas pada edisi sebelumnya, dari namanya saja sudah jelas: booster rem memang berfungsi memperingan pijakan ke pedal rem.

Tapi, jangan super yakin dulu. Tak semua rem keras dipicu oleh kerusakan pada booster rem. Bisa saja booster rem normal dan baik-baik saja, namun pedal rem tidak terasa ringan. Salah satu kemungkinan adalah karena pemasangan one way valve yang keliru. Jangan sampai komponen yang biasa juga disebut dengan istilah `katup searah` ini terpasang terbalik.

Untuk memastikan apakah one way valve pada sistem rem kendaraan Anda sudah terpasang dengan benar, lakukan pengujian dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

    Hidupkan mesin.
    Pada saat mesin hidup, cabut selang vakum yang terdapat pada booster rem.
    Tutup lubang vakum tersebut. Apabila terasa ada hisapan, artinya pemasangan one way valve sudah benar. Tapi, apabila tidak terdapat hisapan, kemungkinan besar pemasangannya keliru.

Secara fisik, komponen ini terletak diantara booster rem dan mesin. Cara kerjanya mirip seperti pentil sepeda. Yaitu, hanya bisa mengalirkan sesuatu dari satu arah saja. Pada sistem pengereman, katup searah berfungsi agar kevakuman di booster rem dapat dihisap oleh mesin. Hisapan ini selanjutnya dibutuhkan untuk membantu menggerakkan sistem pengereman berikutnya.

Itu sebabnya, ketika terpasang terbalik, pedal rem akan terasa keras. Untuk mengatasinya cukup dengan memasang kembali dengan membalikkan arahnya. Perlu dicatat bahwa pada beberapa tipe kendaraan, ada yang menggunakan one way valve berbentuk huruf L. Untuk tipe seperti ini, kemungkinan salah pasang sebenarnya sangat kecil. Karena posisi arahnya sudah sangat jelas.

Nah, bila booster rem tak masalah, pemasangan one way valve juga sudah benar, tapi pedal rem tetap keras, kemungkinan lain adalah karena terjadinya kebocoran kevakuman. Untuk pembahasan yang satu ini,

RECARBON AFM / AIRFLOW METER BMW


ATAU DI BUKALAPAK.COM

Pada BMW dan sejenisnya yang menggunakan AFM / Airflow, Biasanya mengalami mesin idle tidak rata atau RPM tidak stabil bahkan drop. Ini solusi yang akan saya bahas gan, AFM terdapat carbon yang berfungsi menghubungkan ke lidah AFM, lama kelamaan akan haus karena gesekan,
Daripada agan ganti afm / airflow baru yang harganya jutaan atau agan recarbon di bengkel bisa 300k sampai 500k, mendingan agan recarbon lagi aja sendiri, supaya tebal lagi dan dapat digunakan kembali. Lumayan Hemat

Maaf ya gan sedikit jualan buat bahannnya. Saya menawarkan solusinya. agan cukup dengan 150K nanti ane kasih ramuannya. cara menggunakannya pun cukup mudah sekali, Baca lanjutan dibawah gan cara menggunakannya.



 ATAU DI BUKALAPAK.COM

1. Buka airflow LINK CARA MEMBUKA
2. Bersihkan permukaan yang akan dilakukakn pengkarbonan. ( Dengan alkohol atau dengan bensin juga boleh )
3. Sediakan amplas paling halus ya gan.
4. Oleskan bahan carbon tadi pelahan ke sedikit demi sedikit sampai kering dengan menggunakan cotton but, Ulangi sampai agak tebal, 3 s/d 5 kali.
5. setelah kering amplas permukaan karbon tadi sampai halus dan rata, kemudian bersihkan kembali dengan bensin atau alkohol lagi,
6. kemudian amplas kembali untuk menghilangkan efek alkohol dan bensin, cukup tipis2 saja aplasnya gan.
7. selesai. Selamat mencoba.
8. Setelah itu agan cek dengan tester pada bagian yang dicarbon tadi. jika ada hubungan berarti berhasil.
9. Inget gan ini hanya mengatasi masalah AFM pada karbonnya, bisa juga mesin atau RPM tidak stabil ada faktor lainnya, Agan harus memestikannya dulu.

Cara diatas sudah saya lakukan pada mobil saya sendiri dan berhasil gan.
Silahkan di order gan bahan untuk recarbon sendiri. Harga cairan carbon Rp 150k Belum sama ongkir.

Petanyaan & Jawaban

P : Gan apa warna karbonnya ?
J : Hitam gan sama seperti aslinya air flow.

P : Kuat berapa lama gan karbonnya ?
J : Lumayan kuat gan, tapi jangan dibandingakan dengan  asli pabrikannya ya.

P : Bisa dipakai berapa kali ?
J : Bisa dipakai untuk lebih dari 10 mobil juga bisa.

P : Dapat merusak air flow ga gan ?
J : Tentu tidak, malahan dapat memperbaiki AFM agan.

P : Sudah pernah di uji belum gan bahan recarbonnya ?
J : Sudah gan sudah pernah saya gunakan sendiri dan customer lainnya.

P : Kok murah gan ?
J :  Tenang aja gan walaupun murah, tapi bukan murahan.

P : Saya pesan sekarang boleh gan ?
J : Boleh banget gan silahkan hubungi nomor diatas gan buat ordernya.

Bukti Pengiriman